Membuat website dapat dilakukan dengan berbagai cara. Anda dapat memesan jasa software house atau programmer freelance, semua permasalahan dapat teratasi. Apabila Anda terkendala dari segi finansial untuk melakukan custom sebuah website, Anda juga dapat membuat website sendiri lho. Anda dapat menggunakan bantuan CMS (Content Management System) seperti wordpress dll. Nah agar website yang Anda miliki mampu menjadi media marketing yang efektif, simak artikel kami yang akan mengulas tentang bagaimana cara membuat website. Semoga Anda juga dapat mempraktikkannya langsung ya.
Perlu kita ketahui untuk menghasilkan website yang berkualitas, tentunya membutuhkan beberapa tambahan strategi khusus untuk meningkatkan produk yang Anda buat. Hal ini akan menjadi media promosi terbesar untuk saat ini. Terdapat 5 cara paling efektif untuk membuat website Anda sebagai media marketing terbaik . Diantaranya adalah sebagai berikut:
1. Memilih jasa pembuatan website terpercaya
Anda perlu memilih jasa pembuatan website yang memiliki kredibilitas dan kapabilitas yang baik. Hal tersebut akan sangat berdampak pada proyek Anda, agar hasil yang diinginkan bisa maksimal. Biasanya, Anda harus mencari tahu dengan baik di google, mana software house yang memiliki track record yang baik. Hal ini dapat dilihat dari ulasan yang diberikan di google, maupun profil yang ada di websitenya.
2. Memilih server hosting yang berkualitas
Hal terpenting lainnya adalah pastikan website Anda dapat diakses dengan cepat dengan memiliki server hosting berkualitas. Jika website dapat diakses dengan cepat, baik, dan mudah maka hal ini akan meningkatkan kenyamanan pengunjung website. Di Indonesia, sudah banyak jasa sewa hosting mulai yang gratis hingga berbayar. Pastikan Anda memilih penyedia hosting yang memiliki pengalaman dan fitur penawaran yang cocok dengan kebutuhan website Anda. Pastikan melihat review atau feedback dari pengguna hosting lainnya sebagai referensi Anda.
3. Memilih nama domain dengan kata singkat dan menarik
Setelah memiliki programmer dan server hosting yang bagus, langkah selanjutnya adalah menentukan nama domain yang tepat untuk web Anda. Pastikan membuat nama domain semenarik mungkin dan tidak terlalu panjang. Nama domain juga dapat menjadi brand produk Anda. Setelah memiliki website dengan baik dan benar pastikan memilih nama domain yang unik dan sesuai dengan brand yang Anda miliki.
4. Menggunakan email dengan nama domain sendiri
User akan lebih mudah untuk mencari email yang sesuai dengan brand dan karakteristik bisnis Anda. Email juga sangat berpengaruh saat customer ingin menghubungi Anda. Menggunakan alamat email yang resmi memudahkan klien untuk menghubungi kontak Anda. Alamat email dengan nama domain menjadikan klien mudah mengingatnya.
5. Memilih jasa periklanan website
Jasa iklan di website seperti Google AdWords, FB ads, Instagram ads dan sebagainya menjadikan situs Anda lebih banyak pengunjung. Dengan banyak pengunjung, maka terwujudlah konsep marketing yang efektif. Adanya promosi yang terus digerakkan seperti memasang berbagai iklan , maka semakin terkenal website yang Anda miliki.
Bagaimana? Apabila Anda tertarik untuk memiliki sebuah website, server hosting yang bagus dan nama domain menarik, Anda dapat menghubungi CAN Creative. Anda juga bisa menggunakan jasa CAN Creative untuk urusan periklanan website Anda. Kami sangat menyadari kebutuhan di era digital marketing seperti saat ini. Jadi, jangan abaikan metode digital marketing seperti membuat website untuk menunjang pemasaran Anda ya. Karena di zaman yang teknologinya serba canggih ini, konsumen pun lebih suka membeli segala sesuatu dengan mencari tahu informasinya melalui internet seperti di website. Jangan lupa untuk mengunjungi website kami di can.co.id. Anda juga bisa mengikuti Instagram kami di @cancreative untuk mendapatkan info terkini seputar IT. So, stay make things easier with CAN Creative.