October 09, 2020
5 Tips Mudah Belajar Coding Untuk Pemula

Coding merupakan salah satu skill profesional yang amat dibutuhkan dalam dunia kerja. Kabar baiknya, belajar coding kini tidak hanya terbatas pada bangku kuliah atau pendidikan formal sejenis. Anda pun bisa mempelajarinya dengan banyak cara. Mungkin buat Anda yang tidak memiliki latar IT atau kuliah di jurusan komputer, coding terlihat mengerikan dan mustahil untuk dikuasai. Percaya deh, itu tidak benar! Belajar coding itu penting karena membuka banyak peluang baru yang tadinya mustahil jadi mungkin. Kali ini CAN Creative berbagi tips kepda kalian semua seputar cara mudah belajar coding untuk pemula. Jangan sampai terlewatkan satu poin pun ya. Yuk langsung saja dari no 1-5 akan kami kupas untuk Anda.

1. Pahami Konsep Dasar Coding

Sebelum mempelajari berbagai bahasa pemrograman, Anda harus memahami lima konsep yang menjadi dasar dari coding. Konsep dasar tersebut di antaranya:
• Variabel. Ini adalah nilai, angka, character string, maupun memory address yang memungkinkan programmer untuk membuat suatu program.
• Control structure, yakni serangkaian blok pemrograman yang menganalisis variabel dan menentukan arah selanjutnya.
• Struktur data. Ini merupakan format khusus untuk menganalisis dan menyimpan data sesuai tujuan tertentu.
• Syntax, yaitu kode atau script yang dipahami oleh komputer guna mencapai tujuan programmer.
• Tools, atau serangkaian program komputer yang diperlukan untuk menciptakan, memelihara, mendukung, serta menjalankan debug terhadap program maupun aplikasi lainnya.

2. Memilih Bahasa Pemrograman

Bahasa pemrograman merupakan untaian kata-kata berupa instruksi atau perintah-perintah yang biasanya terdiri dari banyak baris yang bisa dimengerti oleh komputer. Bahasa pemrograman ini wajib dikuasai oleh seorang developer agar dapat membangun sebuah aplikasi atau software.Bahasa pemrograman yang Anda pilih tergantung pada tujuan coding itu sendiri. Jadi, tentukan terlebih dahulu tujuan coding agar Anda dapat memilih bahasa pemrograman sekaligus sumber pembelajaran yang akan digunakan. Bahasa pemrograman yang digunakan untuk membangun sebuah situs tentu berbeda dengan yang diperuntukkan bagi perancang mobile game. Untungnya, kebanyakan bahasa coding memiliki konsep dasar yang mirip sehingga bisa diterapkan oleh pemula sekalipun.

3. Pelajari Bahasa Pemrograman Satu Per Satu

Saat belajar coding sebagai pemula, Anda sebaiknya fokus untuk belajar satu jenis bahasa pemrograman sebelum mempelajari yang lain. Hal ini bertujuan agar Anda tidak kebingungan atau mencampurkan berbagai macam syntax. Awali dengan mempelajari bahasa pemrograman yang sederhana seperti bahasa pemrograman Python, JavaScript, atau HTML/CSS.Namun, Anda mungkin perlu mempelajari HTML dan CS secara bersamaan jika Anda berencana mengembangkan situs. Pasalnya, kedua bahasa pemrograman ini biasanya perlu digunakan secara bersamaan.

4. Mempelajari Coding Yang Dibuat Orang Lain

Anda bisa menemukan potongan coding dengan mudah karena coding dan programming adalah open source yang bisa diakses semua orang. Cobalah temukan coding yang sederhana, lalu amati aspek berikut:
• Apakah metode yang digunakan pada setiap line coding sudah efektif?
• Bagaimana cara mengubah suatu kode agar fungsinya berubah?
Nah, Anda harus menemukan jawaban dari pertanyaan-pertanyaan tersebut agar Anda dapat menerapkannya di coding yang Anda buat tentunya. Mulailah dengan yang sederhana. Selamat mencoba.

5. Carilah Mentor

Ada banyak komunitas programming yang bisa Anda ikuti. Dengan bergabung di komunitas-komunitas ini, Anda dapat bertemu dengan banyak programmer dan developer yang bisa Anda jadikan teman diskusi atau bahkan mentor dalam proses belajar coding. Pengalaman, nasihat dan feedback mereka akan menambah pengetahuan dan pengalaman belajar coding untuk pemula seperti Anda.Tidak menutup kemungkinan setelah kamu menjadi handal, giliran kamu yang menjadi mentor bagi para pemula lainnya. Intinya mempelajari coding dan programming juga memerlukan waktu dan kesabaran, tapi hasilnya akan terbayar dengan skill yang mumpuni.

Belajar coding memang tidak mudah, tetapi keterampilan untuk coding bisa diasah dengan cara rajin berlatih dan juga bersabar walaupun sering kali mengalami error. Tentunya, Anda juga harus memahami algoritma dari bahasa pemrograman yang akan dibuat. Semoga artikel ini, bisa menjadi motivasi buat Anda supaya lebih rajin belajar coding. Sekian dulu tips dari CAN Creative ya. Nantikan tips-tips dari kami untuk Anda. Jangan lupa tinggalkan pesan di kolom komentar ya.

RECENT POST